Menyebalkan,itulah kata yang pantas ketika komputer kita terkena virus. Virus-virus komputer memang sangat menyebalkan karena menginfeksi hampir semua file-file penting yang kita miliki. Bahkan saat kita akan membersihkan si virus dengan software antivirus,si virus tidak tinggal diam saja,biasanya virus melindungi dirinya dari scanning antivirus atau antispyware dengan cara memblock software tersebut. Tanda kalau antivirus sedang di block yaitu biasanya saat kita eksekusi file antivirus,antivirus akan berjalan tapi biasanya hanya beberapa detik saja,setelah itu lenyap dari pandangan.Saya pun mengalami hal-hal tersebut tapi ada beberapa cara untuk mengelak dari block si virus, berikut beberapa cara menghindari block oleh virus (berdasarkan pengalaman penulis):
1. Me-Rename-info-
Ya, salah satu cara untuk menghindari block yaitu dengan merename antivirus atau antispyware,rename dengan nama apa saja. Biasanya dalam database si virus menyertakan nama-nama antivirus untuk di block,nah dengan merename biasanya antivirus akan bisa berjalan dengan aman. Namun,biasanya merename pun masih gagal juga. Nah,kalau masih gagal juga coba ikuti cara ke-2 berikut ini.
2. Rename+Tambah karakter Unicode-ngupil-
Bila cara pertama yaitu dengan merename masih gagal,coba juga cara ini yaitu Merename plus menambah karakter unicode pada nama antivirus/antispyware, biasanya cara ini juga cukup ampuh dalam menghindari block oleh si virus. Oya berikut contoh dari karakter unicode Ω(omega), α(alpha), β(beta), ©,karakter tersebut bisa didapat dalam Microsoft Word dengan cara insert->symbol.
Beberapa waktu lalu saya mencoba men-scan komputer dengan spyware terminator,namun baru beberapa detik scanning berlangsung,tiba-tiba software tersebut lenyap begitu saja,nah curiga nih kalo ini ulah virus,akhirnya ku coba menambah karakter unicode pada nama spyware terminator dan ternyata berhasil melakukan scanning sampai 100 persen. Tapi ada beberapa software antivirus yang tidak mau ditambah karakter unicode,contohnya PCMAV. Pernah Saya juga mencoba menambah karakter unicode pada file PCMAV,tapi saat dijalankan ternyata ada peringatan kalau PCMAV telah terinfeksi virus. Nah ini membuktikan kalau PCMAV tidak mau ditambah karakter unicode.
3. Rename+RAR
Untuk trik ke-3 ini menggabungkan antara merename dan disimpan dalam bentuk file kompres bisa zip/rar/7zip,nah trik ini berlaku untuk antivirus portable saja dan trik ini digunakan saat antivirus portable kamu telah diinfeksi,jadi harus menyediakan fresh copy dari antivirus dan direname atau bisa juga ditambah karakter unicode serta di kompres menjadi bentuk zip/rar/7zip tentunta mempersiapkan fresh copy nya di komputer lain yang tidak terinfeksi virus.
Nah sekarang bagaimana caranya mengindar dari virus agar file-file penting kita tidak terinfeksi virus? Hanya ada satu cara mengamankan file penting kita dari virus yaitu dengan menjadikan file tersebut menjadi file kompres a.k.a zip,rar,7zip,dll. Cara ini sangatlah ampuh untuk menghindari file terinfeksi oleh virus. Saya sendiri juga mengompres hampir semua file-file penting yang berupa installer software2 maupun dokumen.
Oya saya juga punya saran nih agar lebih mudah mengamankan file penting temen2 dari virus,yaitu simpanlah file2 penting kamu di drive lain selain drive system. Bila system ada di drive C:\ maka simpanlah di drive D:\ dan dalam bentuk zip,rar.7zip,dll.
-CHEER--CHEER-Nah Sekian dulu y trik dari saya,nanti kalau saya menemukan trik baru akan segera saya post disini. Dan tak lupa penulis menerima segala kritik dan saran untuk tulisan di atas maupun tulisan di blog ini,silahkan tinggalkan koment atau bisa melalui email
Wibawa.h@gmail.com
Thanks ..
boleh koment juga ..
Title : TRIK SEDERHANA MENGHINDARI BLOCK ANTIVIRUS OLEH Si VIRUS
Description : Menyebalkan,itulah kata yang pantas ketika komputer kita terkena virus. Virus-virus komputer memang sangat menyebalkan karena menginfeksi ha...